TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 25:11-12

Konteks
25:11 Maka seluruh negeri ini akan menjadi reruntuhan dan ketandusan, h  dan bangsa-bangsa ini akan menjadi hamba i  kepada raja Babel tujuh puluh tahun 1  j  lamanya. 25:12 Kemudian sesudah genap ketujuh puluh tahun k  itu, demikianlah firman TUHAN, maka Aku akan melakukan pembalasan kepada raja Babel 2  l  dan kepada bangsa itu oleh karena kesalahan mereka, juga kepada negeri orang-orang Kasdim, dengan membuatnya menjadi tempat-tempat yang tandus m  untuk selama-lamanya.

Yeremia 29:10

Konteks
29:10 Sebab beginilah firman TUHAN: Apabila telah genap tujuh puluh tahun 3  s  bagi Babel, barulah Aku memperhatikan kamu. t  Aku akan menepati janji-Ku u  itu kepadamu dengan mengembalikan v  kamu ke tempat ini.

Yeremia 32:5

Konteks
32:5 Zedekia akan dibawanya r  ke Babel dan di sanalah ia akan tinggal, sampai Aku memperhatikannya, s  demikianlah firman TUHAN. Apabila kamu berperang melawan orang Kasdim itu, kamu tidak akan beruntung! t "

Yeremia 32:2

Konteks
32:2 Pada waktu itu tentara raja Babel mengepung j  Yerusalem 4 , dan nabi Yeremia ditahan 5  k  di pelataran penjagaan l  yang ada di istana raja Yehuda.

Yeremia 36:21-23

Konteks
36:21 Raja menyuruh Yehudi u  mengambil gulungan itu, lalu ia mengambilnya dari kamar panitera Elisama itu. Yehudi membacakannya kepada raja v  dan semua pemuka yang berdiri dekat raja. 36:22 Waktu itu adalah bulan yang kesembilan dan raja sedang duduk di balai w  musim dingin, sementara di depannya api menyala di perapian. 36:23 Setiap kali apabila Yehudi selesai membacakan tiga empat lajur, x  maka raja mengoyak-ngoyaknya dengan pisau raut, lalu dilemparkan ke dalam api 6  yang di perapian itu, sampai seluruh gulungan itu habis dimakan api y  yang di perapian itu.

Ezra 1:1-5

Konteks
Koresh mengizinkan orang-orang buangan pulang ke negerinya
1:1 Pada tahun pertama zaman Koresh, raja negeri Persia, TUHAN menggerakkan hati a  Koresh 9 , raja Persia itu untuk menggenapkan firman yang diucapkan oleh Yeremia 10 , b  sehingga disiarkan di seluruh kerajaan Koresh secara lisan dan tulisan pengumuman ini: 1:2 "Beginilah perintah Koresh, raja Persia 9 : Segala kerajaan di bumi telah dikaruniakan kepadaku oleh TUHAN, Allah semesta langit. Ia menugaskan c  aku untuk mendirikan d  rumah bagi-Nya di Yerusalem, yang terletak di Yehuda. 1:3 Siapa di antara kamu termasuk umat-Nya, Allahnya menyertainya! Biarlah ia berangkat pulang ke Yerusalem, yang terletak di Yehuda, dan mendirikan rumah TUHAN. Allah Israel, yakni Allah yang diam di Yerusalem. 1:4 Dan setiap orang yang tertinggal, e  di manapun ia ada sebagai pendatang, harus disokong oleh penduduk setempat dengan perak dan emas, f  harta benda dan ternak, di samping persembahan sukarela g  bagi rumah Allah h  yang ada di Yerusalem. i " 1:5 Maka berkemaslah kepala-kepala kaum keluarga orang Yehuda dan orang Benyamin, j  serta para imam dan orang-orang Lewi, yakni setiap orang yang hatinya digerakkan k  Allah 10  untuk berangkat pulang dan mendirikan rumah l  TUHAN yang ada di Yerusalem.

Amsal 21:30

Konteks
21:30 Tidak ada hikmat k  dan pengertian, dan tidak ada pertimbangan yang dapat menandingi TUHAN. l 

Daniel 9:2

Konteks
9:2 pada tahun pertama kerajaannya itu aku, Daniel, memperhatikan dalam kumpulan Kitab jumlah tahun yang menurut firman TUHAN kepada nabi Yeremia akan berlaku atas timbunan puing Yerusalem, yakni tujuh puluh v  tahun 11 .
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:11]  1 Full Life : TUJUH PULUH TAHUN.

Nas : Yer 25:11

Yehuda akan tinggal dalam pembuangan sekitar tujuh puluh tahun. Masa itu dimulai pada tahun ke-4 pemerintahan Raja Yoyakin (605 SM), ketika rombongan pertama orang buangan dibawa pergi dan terus berlanjut hingga kembalinya rombongan pertama pada tahun 538 SM setelah keputusan raja Koresy

(lihat cat. --> Ezr 1:1;

lihat cat. --> Ezr 2:1;

[atau ref. Ezr 1:1; 2:1]

bd. 2Taw 36:21-23; Dan 9:2).

[25:12]  2 Full Life : MELAKUKAN PEMBALASAN KEPADA RAJA BABEL

Nas : Yer 25:12

(versi Inggris NIV -- menghukum Raja Babel). Yeremia bernubuat bahwa Allah akan membalas Babel atas semua perbuatan mereka yang kejam dan penuh dosa. Babel dikalahkan oleh pasukan Media dan Persia di bawah Koresy pada tahun 539 SM (bd. Dan 5:30-31).

[29:10]  3 Full Life : TUJUH PULUH TAHUN.

Nas : Yer 29:10

Lihat cat. --> Yer 25:11.

[atau ref. Yer 25:11]

[32:2]  4 Full Life : MENGEPUNG YERUSALEM.

Nas : Yer 32:2

Pengepungan ini terjadi pada tahun 587 SM. Setahun kemudian, kota itu jatuh. Nubuat-nubuat Yeremia menjadi kenyataan.

[32:2]  5 Full Life : YEREMIA DITAHAN.

Nas : Yer 32:2

Zedekia telah memenjarakan Yeremia karena kegigihannya dalam menganjurkan agar mereka menyerah kepada pasukan Babel (ayat Yer 32:3-5; bd. Yer 37:11-21). Bagi raja, pemberitaannya itu menghilangkan semangat dan keinginan penduduk untuk melawan. Tetapi Yeremia mengetahui bahwa yang diberitakannya itu adalah Firman Allah.

[36:23]  6 Full Life : MENGOYAK-NGOYAKNYA ... DILEMPARKAN KE DALAM API.

Nas : Yer 36:23

Ketika raja mulai merusak kitab gulungan itu, ia bukan hanya menyatakan permusuhan terang-terangan terhadap semua peringatan dan imbauan Yeremia untuk bertobat, tetapi juga kebenciannya terhadap Firman Allah yang tertulis dan kepada Tuhan sendiri. Sangat penting bagi kekuatan rohani kita untuk berusaha memelihara kasih dan hormat kepada penyataan Allah yang tertulis. Sekalipun kita mungkin tidak berusaha memusnahkannya seperti Raja Yoyakim, kita mungkin juga membuang Firman itu ke belakang kita dengan tidak membaca, mempelajari, dan merenungkan kebenaran-kebenarannya yang terilham dan lalai untuk hidup sesuai dengan ketetapan-ketetapannya.

[1:1]  7 Full Life : TUHAN MENGGERAKKAN HATI KORESY.

Nas : Ezr 1:1

Tuhan Allah mengarahkan aliran penebusan sepanjang sejarah menuju sasarannya. Ketika melakukan hal itu, kadang-kadang Ia memutuskan untuk merendahkan penguasa yang berkuasa (mis. Nebukadnezar, pasal Dan 4:1-37), menjatuhkan hukuman atas para penguasa (mis. Firaun pada keluaran, pasal Kel 14:1-31; Belsyazar di Babel, pasal Dan 5:1-31), atau mengangkat seorang pemimpin internasional (mis. Raja Koresy dari Persia, ayat Ezr 1:2) supaya menggenapi firman-Nya dan mengerjakan maksud-maksud-Nya. Dengan menggerakkan hati Koresy untuk berbuat baik kepada umat yang terkalahkan dan terbuang itu, Allah memungkinkan janji-Nya melalui Yeremia digenapi pada waktunya. Amsal mengatakan bahwa hati seorang raja bagai batang air di tangan Tuhan untuk diarahkan ke mana saja dikehendaki oleh-Nya untuk memastikan kelancaran aliran penebusan dan akhir sejarah (Ams 21:1).

[1:1]  8 Full Life : MENGGENAPKAN FIRMAN YANG DIUCAPKAN OLEH YEREMIA.

Nas : Ezr 1:1

Yeremia sudah menubuatkan bahwa orang-orang Yahudi akan ditahan di Babel selama 70 tahun sebelum kembali ke Yehuda (Yer 25:11-12; 29:10). Masa pembuangan 70 tahun dapat dihitung dari pembuangan tahap pertama tahun 605 SM, tahun ketiga pemerintahan Yoyakim (2Raj 24:1; Dan 1:1) hingga 583 SM (sekitar 70 tahun kemudian) ketika umat itu mulai kembali ke negeri mereka

(lihat cat. --> Ezr 2:1).

[atau ref. Ezr 2:1]

[1:2]  9 Full Life : KORESY, RAJA PERSIA.

Nas : Ezr 1:2

Sekitar 160 tahun sebelum Koresy muncul, Yesaya sudah bernubuat tentang seorang raja bernama Koresy yang akan mengizinkan orang Yahudi kembali ke tanah air mereka untuk membangun kembali Yerusalem dan bait suci (Yes 44:26-28; 45:1,13; juga lih. Yes 41:2; 45:4-5).

[1:5]  10 Full Life : YANG HATINYA DIGERAKKAN ALLAH.

Nas : Ezr 1:5

Melalui Roh Kudus, Allah menggerakkan hati sebagian umat-Nya yang setia untuk kembali ke negeri mereka (bd.

lihat cat. --> Fili 2:13).

[atau ref. Fili 2:13]

Sekitar 50.000 orang menanggapi panggilan Allah untuk ikut serta dalam rombongan peziarah pertama menuju Palestina. Perhatikan bahwa yang lain tinggal dalam pembuangan (ayat Ezr 1:4,6); maksud mereka ialah memberi semangat dan mendukung mereka yang kembali ke Yehuda.

[9:2]  11 Full Life : TUJUH PULUH TAHUN.

Nas : Dan 9:2

Yeremia bernubuat bahwa pemulihan bagi Yerusalem akan dimulai setelah 70 tahun (Yer 25:11-12; 29:10-14). 70 tahun itu hampir berlalu dan masih tidak ada petunjuk mengenai pemulihan dan izin kembali yang dijanjikan; karena itu Daniel sangat cemas. Dari ayat ini, tampak jelas Daniel mengharapkan penggenapan harfiah dari nubuat Yeremia. Pada umumnya, nubuat harus ditafsirkan secara harfiah terkecuali ada petunjuk dalam konteks bahwa nubuat atau penglihatan itu merupakan lambang; bahkan jika demikian, lambang itu menggambarkan kenyataan historis (bd.

lihat cat. --> Dan 7:3;

lihat cat. --> Dan 8:3;

lihat cat. --> Dan 8:5).

[atau ref. Dan 7:3; 8:3,5]



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA